April 13, 2013

Ultrabook Terbaru

Akhir-akhir,ada makhluk baru di tengah kalangan masyarakat yang modern. Sebut saja Ultrabook,ya,sebuah komputer dalam kategori tipis dan ringan ultraportable laptop,yang didefinisikan oleh spesifikasi dari intel. Bisa dibilang Ultrabook merupakan komputer masa depan yang lebih simple dan praktis dibandingkan laptop ataupun notebook yang sudah ada sebelumnya.

Bukan karena "ketularan" atau apa ya. Tapi memang di jaman yang serba dituntut untuk praktis dan canggih ini,kita benar-benar mau tidak mau dibikin "ngiler" dengan benda (Ultrabook) tersebut. Memang,sebenarnya banyak sekali yang menawarkan Ultrabook dengan harga terjangkau. Tapi dari segi kualitas apakah benar-benar sudah pas?apakah sebanding dengan merk "terjangkau"?. Sebelum kita memutuskan untuk membeli Ultrabook yang ditawarkan dengan harga terjangkau tersebut,saya ada rekomendasi Ultrabook dari Samsung seri terbaru yaitu Samsung Series 5  Intel Ultrabook (NP530U4C-S02ID)

Samsung Series 5  Intel Ultrabook NP530U4C-S02ID ini memiliki desain dengan balutan warna silver. Desain Ultrabook Terbaru yang terkesan Premium dan kokoh ini dengan balutan bahan Aluminium yang pada bagian bawahnya menggunakan fiber glass yang berfungsi jika terjadi benturan maka tidak akan menganggu kinerja prosessor maupun komponen lain. Untuk spesifikasinya,Ultrabook ini memiliki dimensi 333 x 229,5 x 20,9mm dan berat 1,8 Kg. Mengenai ukuran layar ultrabook ini sendiri 14 inci dengan resolusi yang rendah, yakni 1366 x 768 piksel. Layar ini juga mendukung teknologi SuperBright 300nit dan Anti Refleksi. Dengan layar tipe HD LED Display, sehingga membuat tampilan pada layar sangat memukau.
Mengenai prosessor,Ultrabook ini menggunakan prosessor dari Intel Core i5 3317U yang juga menggunakan teknologi ULV sehingga lebih menghemat daya. Untuk clock speednya sendiri mencapai 1,7 GHz dengan cache sebesar 3 MB, sudah match untuk menjalankan program berat seperti aplikasi editing video dan gambar. Dengan NVIDIA® GeForce® GT 620M 1 GB yang berteknologi optimus,memungkinkan untuk digunakan editing video dan gambar atau menonton video HD bahkan bermain game 3D berat sekalipun. Selain itu, Ultrabook ini juga memiliki optical drive yang terpasang rapi disisi kanan. Sangat jarang Notebook sekelas Ultrabook memiliki optical drive karena memang Ultrabook didesain seringkas mungkin. Memori RAMnya sendiri sudah 4 GB dan HDD 500 GB, meski dlam segi Hard drive tergolong biasa, Ultrabook Terbaru ini telah ditambahkan memori SSD 24 GB untuk sistem Cache sehingga kinerjanya tidak siragukan lagi. Tetapi,meskipun telah menggunakan prosessor yang hemat daya, Samsung menyematkan teknologi Battery Life Plus yang diklaim Notebook ini dapat bertahan hingga 7 jam pemakaian. 

Satu lagi saya rekomendasikan Samsung Series 7 Intel Ultrabook (NP730U3E-S01ID)

Samsung Series 7 Intel Ultrabook NP730U3E-S01ID ini dilengkapi dengan layar tipe FHD LED Display 13,3 inci dengan resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel. Pada layarnya dilengkapi tekhnologi SuperBright yang membuat mata agar tidak terlalu lelah saat memandang layar secara terus menerus,karena menggunakan teknologi anti refleksi. Ultrabook ini menggunakan prosessor Intel Core i5 Processor 3337U (Dual Core), prosessor ini memiliki teknologi ULV dan clock speed 1.8 GHz. Ultrabook ini juga dilengkapi dengan kartu grafis dari AMD,yakni AMD Radeon HD 8570M yang dapat memberikan kemampuan menakjubkan ketika digunakan untuk menonton video, mengedit foto atau video bahkan bermain game 3D sekalipun. AMD Radeon HD 8570M didukung dengan memori 1 GB. Jika Ultrabook ini digunakan untuk komputasi biasa maka kinerja grafis akan secara otomatis berpindah pada grafis on board sehingga dapat menghemat daya. Untuk penggunaan multimedia, Samsung juga memberikan tatanan suara yang mengelegar dan bertenaga menggunakan speaker stereo JBL® (2W x 2).

Canggih bukan?dijamin gak bikin kecewa deh.

So,gimana?masih pingin ngelirik Ultrabook yang lain?. Silakan anda bandingkan sendiri :). Selamat hunting Ultrabook. http://www.samsung.com/id/consumer/computers-printer/notebook-pc/ultra-portable/NP730U3E-S01ID?cid=id_seocompetion_ultrabook_2013

http://www.samsung.com/id/consumer/computers-printer/notebook-pc/ultra-portable/NP730U3E-S01ID?cid=id_seocompetion_ultrabook_2013 


 

Tidak ada komentar: